Daftar Isi chevron down
Daftar Isi
Apa Saja Pilihan Usaha Sampingan Modal Kecil untuk Karyawan atau Mahasiswa?
1. Dropship
2. Bisnis Franchise
3. Jasa Terjemahan
4. Content Creator
5. Makeup Artist
6. Jasa Cuci Kendaraan
7. Jasa Pengetikan
8. Jual Beli Motor Bekas
9. Warung Kopi
10. Jasa Cuci Motor atau Mobil
11. Jasa Desain Grafis
12. Jasa Titip Beli
13. Makelar Properti
14. Menjual Pakaian Murah

14 Ide Usaha Sampingan Modal Kecil yang Patut Dicoba

usaha sampingan modal kecil

Usaha sampingan menjadi pilihan sumber pemasukan alternatif bagi karyawan atau mahasiswa. Perlu diingat, usaha sampingan pun memerlukan modal layaknya bisnis lainnya. Kabar bagusnya, ide usaha sampingan modal kecil yang tersedia bervariasi, sehingga JULOvers tidak perlu mengeluarkan biaya besar untuk memulainya.

Peluang usaha yang tidak sedikit bisa dijadikan sebagai pilihan usaha sampingan. Kebutuhan target pasar terhadap sebuah produk atau jasa seharusnya dimanfaatkan sebagai peluang usahamu. Apalagi produk tersebut bernilai jual tinggi, kamu akan mendapatkan keuntungan besar hanya karena bisnis sampingan.

Waktu luang selepas berkuliah atau bekerja bisa diubah menjadi uang apabila dilakukan secara produktif, salah satunya membuka bisnis sampingan. Kamu tidak hanya menjadi pribadi yang produktif, keuanganmu pun ikut bertambah berkat adanya bisnis sampingan yang dijalankan. Tujuan finansial yang dikejar semakin cepat tercapai berkat tambahan penghasilan dari bisnis sampingan ini.

Apa Saja Pilihan Usaha Sampingan Modal Kecil untuk Karyawan atau Mahasiswa?

Karena dijalankan sebagai selingan, tidak ada salahnya kamu mengeluarkan modal kecil. Lagipula, modal kecil bisa meminimalisir risiko kerugian yang mungkin terjadi selama menjalankan bisnis. Apa saja bisnis sampingan yang bisa dilakukan hanya berbekal modal yang minim?

1. Dropship

usaha sampingan dropship

Bisa dikatakan bisnis dropship ini tanpa modal, karena kamu tidak memerlukan biaya untuk menyediakan barangnya. Namun, kamu perlu membuka toko online sendiri dan memasarkannya agar mendapat lebih banyak pelanggan. Modal yang dikeluarkan bisa digunakan untuk biaya iklan online atau jasa foto produk agar tampilannya terlihat menarik di situs jual beli.

Baca Juga: Yuk, Cari Tahu Alasan Mengapa Kamu Harus Memulai Bisnis Online Di Sini!

2. Bisnis Franchise

usaha sampingan bisnis franchise

Saat ini, banyak bisnis yang menawarkan waralaba tanpa harus mengeluarkan modal besar. Informasi mengenai modal franchise banyak tersedia di internet. Apapun pilihan franchise-nya, semuanya akan mendatangkan keuntungan apabila peminat brand atau produknya cukup banyak di sekitarmu.

3. Jasa Terjemahan

usaha sampingan penerjemah

Kalau kamu memiliki keahlian bahasa Inggris atau bahasa asing lainnya, cobalah membuka jasa terjemahan. Kamu pun mengikuti ujian sertifikasi penerjemah tersumpah agar bidang penerjemahan semakin luas dan mencakup dokumen resmi. Modal yang dikeluarkan pun tidak banyak, ikuti kursusnya dan persiapkan diri mengikuti ujian sertifikasi tersebut. 

kredit digital Julo

4. Content Creator

usaha sampingan content creator

Usaha sampingan ini pun cukup populer, mengingat banyak bisnis yang kini beralih ke digital marketing. Tawarkan keahlian photo atau video editing kepada orang yang membutuhkan jasamu. Ada baiknya kamu mempelajari content marketing agar hasil karyamu membawa keuntungan besar bagi klien sekaligus meningkatkan portofoliomu.

5. Makeup Artist

usaha sampingan makeup artist

Manfaatkan keahlian tata rias rambut atau wajahmu untuk mendapatkan penghasilan tambahan dengan membuka jasa penata rias. Keuntungan bisnis ini semakin besar seiring bertambahnya keahlianmu. Bisnis MUA ini juga mengandalkan word of mouth sebagai metode pemasarannya, jadi lakukan usaha terbaikmu agar klien bisa merekomendasikan bisnismu kepada teman-temannya.

Baca Juga: Perhatikan Hal Berikut Ini Sebelum Memulai Usaha Sampingan!

6. Jasa Cuci Kendaraan

usaha sampingan jasa cuci kendaraan

Modal yang dibutuhkan untuk jasa cuci kendaraan pun tidak mahal. Belum lagi, kamu akan menerima antrian kendaraan yang ingin dicuci sehingga peluang keuntungannya semakin besar. Siapa tahu kamu akan membuka bengkel cuci mobil sendiri saat lulus dari kuliah atau resign dari pekerjaan sekarang.

7. Jasa Pengetikan

usaha sampingan jasa pengetikan

Bisnis ini cocok untuk mahasiswa atau karyawan yang tinggal di area kampus. Kamu bisa mengerjakan bisnis ini dan menghasilkan keuntungan yang besar hanya dengan mengetik tugas. Untuk media promosinya, gunakan saja software desain grafis dan buat poster sebagai media promosinya.

8. Jual Beli Motor Bekas

usaha sampingan jual beli motor bekas

Jika kamu tinggal di kota-kota besar, peluang usaha sampingan ini dapat kamu jadikan sumber penghasilan tambahan. Sebuah dealer motor di kota-kota besar dapat mengirimkan puluhan hingga ratusan unit baru setiap harinya.

Kamu juga bisa melakukan ide usaha sampingan ini tanpa modal. Kamu bisa mulai dengan menjadi makelar dan mendapatkan uang dari komisi tiap penjualan yang kamu lakukan.

Ide ini juga sangat cocok sebagai peluang usaha sampingan karyawan karena kamu bisa mulai mencari pelanggan dari teman-teman satu kantor kamu.

9. Warung Kopi

usaha sampingan warung kopi

Warung kopi memang tampak tidak ada matinya. Dengan konsep dan menu yang tepat, kamu dapat mulai membuka usaha warung kopi di rumah atau bangunan lain sebagai usaha sampingan.

Baca Juga: Cara Membuka Usaha Sendiri di Rumah hingga Lancar dan Sukses

Peluang usaha sampingan yang menjanjikan ini dapat dilakukan oleh siapapun. Jika kamu karyawan, kamu dapat menjadikan ide usaha sampingan ini sebagai bisnis yang kamu jalankan setelah selesai bekerja. Orang yang bekerja dari rumah, seperti ibu rumah tangga, juga dapat menjadikan usaha ini sebagai usaha sampingan.

10. Jasa Cuci Motor atau Mobil

usaha sampingan cuci motor dan mobil

Ide usaha sampingan satu ini tidak akan ada matinya. Mengapa demikian? Karena orang-orang yang memiliki motor dan dan mobil akan selalu membutuhkan jasa ini untuk menjaga tampilan kendaraan mereka.

Bisnis sampingan yang menjanjikan ini dapat kamu lakukan ketika akhir pekan ketika kamu sudah terbebas dari rutinitas pekerjaan sehari-hari kamu. Akhir pekan juga menjadi waktu yang biasanya digunakan orang-orang untuk mencuci kendaraan mereka.

11. Jasa Desain Grafis

usaha sampingan jasa desain grafis

Ide usaha sampingan ini mungkin adalah salah satu yang paling populer. Dengan berbekal kemampuan untuk mendesain serta komputer dan laptop, kamu dapat mulai membuka jasa desain grafis.

Salah satu keuntungan dari bisnis sampingan ini adalah kamu bisa saja mendapatkan klien dari luar negeri. Dengan nilai konversi mata uang uang yang tinggi, bisa saja penghasilan kami dari bisnis sampingan ini dapat mengalahkan pendapatan dari pekerjaan utama kamu.

12. Jasa Titip Beli

usaha sampingan jasa titip beli

Jika kamu senang jalan-jalan, maka peluang usaha sampingan ini dapat kamu manfaatkan untuk mendapatkan tambahan pendapatan.

Jasa titip beli atau jastip dapat kamu mulai dengan mudah. Kamu tinggal memfoto barang yang kamu temukan dan upload foto tersebut di sosial media. Di sana, kamu tinggal bertanya apakah ada orang yang menginginkan barang yang kamu tunjukkan tersebut.

Jika ada, maka kamu bisa membelikan barang tersebut dengan harga yang lebih mahal agar kamu mendapatkan keuntungan. Agar lebih pasti, pastikan kamu tidak membeli barang tersebut sebelum pelanggan mentransfer uang mereka. Dengan demikian, kamu juga dapat melakukan ide usaha sampingan ini tanpa modal ekstra.

13. Makelar Properti

usaha sampingan jasa makelar properti

Properti adalah industri yang akan terus berkembang. Dengan semakin terbatasnya lahan, harga-harga properti tentunya akan terus melambung tinggi. Hal ini lah yang membuat bisnis properti sebagai peluang usaha sampingan menjanjikan.

Untuk memulai bisnis properti pun kamu tidak membutuhkan modal yang besar. Kamu bisa mulai menjadi makelar. Sebagai makelar, kamu akan menawarkan properti yang dimiliki oleh orang lain. Kamu akan mendapatkan uang dari komisi hasil setiap penjualan yang kamu lakukan.

14. Menjual Pakaian Murah

usaha sampingan menjual pakaian murah

Peluang usaha sampingan modal kecil yang menjanjikan berikutnya adalah menjual pakaian murah.

Baca Juga: 6 Cara Berbisnis Pakaian Agar Tidak Kalah Saing

Dengan pakaian, kamu tidak usah khawatir kalau produk kamu akan kadaluarsa. Dengan begitu, tidak ada paksaan bagi kamu untuk segera menjual barang yang kamu miliki dengan cepat.

Untuk mulai menjual pakaian murah, kamu bisa mulai dengan memesan pakaian dari toko grosir. Toko-toko seperti ini umumnya akan menjual dengan harga yang lebih murah jika kamu membeli lebih banyak. Dengan demikian, kamu dapat menghemat modal lebih banyak.

Itulah dia ide usaha sampingan modal kecil yang berpeluang mendapatkan profit besar apabila dijalankan secara serius. Dapatkan modal untuk menjalankan usaha di atas lewat JULO Kredit Digital. Tenor yang diberikan pun fleksibel dan JULOvers cukup membayarnya sesuai tanggal gajian. Tunggu apalagi, mulailah usaha bisnis sampinganmu dengan aplikasi JULO.