Daftar Isi chevron down
Daftar Isi
Apa Itu Paylater?
Bagaimana Cara Pakai Paylater?
Apa Saja Contoh Layanan Paylater Yang Dapat Kamu Gunakan?
1. Aplikasi E-commerce
2. Aplikasi Ojol
3. Aplikasi Pembayaran
4. Aplikasi Pinjaman Online
Bagaimana Cara Daftar Aplikasi PayLater?
1. Memilih penyedia jasa paylater
2. Mempersiapkan dokumen yang dibutuhkan
3. Lakukan pendaftaran
Bagaimana Cara Membayar Tagihan PayLater?
Apa Keuntungan Memakai Paylater?
1. Proses pengajuan yang mudah
2. Syarat tidak rumit
3. Tenor pembayaran yang fleksibel
Apa Tips Pakai PayLater Agar Tidak Boros?
1. Ajukan pinjaman sesuai kemampuan membayar
2. Lakukan pembayaran cicilan sebelum jatuh tempo
3. Gunakan hanya satu aplikasi paylater
4. Tentukan Tenor Pinjaman dengan Tepat

Paylater: Pengertian, Cara Pakai, dan Contoh

paylater adalah

Paylater adalah suatu sistem pembayaran yang banyak digunakan masyarakat karena kemudahannya dalam berbagai transaksi. Apakah JULOvers sudah mengetahui apa itu paylater? Sistem pembayaran paylater ini semakin populer beberapa tahun ke belakang.

Sudah semakin banyak aplikasi pembayaran yang juga menerapkan sistem paylater ini, bahkan hampir semua sistem pembayaran sudah menyediakan layanan paylater. Apabila JULOvers ingin menggunakan sistem pembayaran ini, maka penjelasan mengenai paylater di artikel ini cocok untuk dibaca. 

Checkout Keranjang E-Commerce Sekarang, Bayarnya Belakangan!
Beli gadget sampai furnitur bisa dicicil hingga 9 bulan, bunganya ringan. Yuk, transaksi sekarang!

Apa Itu Paylater?

seorang wanita duduk memangku laptop sambil memegang kartu kredit

Paylater adalah suatu metode pembayaran yang memungkinkan penggunanya untuk melakukan transaksi dan membayarnya di kemudian hari. Sistem pembayaran paylater sebenarnya bukan sesuatu yang baru. Kita lebih mengenal sistem paylater dengan sistem kredit. 

Sistem pembayaran paylater ini semakin populer di kalangan masyarakat karena kemudahannya dalam berbagai transaksi. Apalagi dengan banyaknya promo dan cashback yang diberikan oleh penyedia layanan paylater. Tentu semua orang suka dengan promo dan cashback, bukan? 

Selain karena promo, memang pembayaran dengan paylater membuat masyarakat bisa mendapatkan barang yang mereka butuhkan pada hari-hari tua (alias pada hari-hari sebelum gajian, di mana dana dalam rekening mulai menipis). Apakah JULOvers juga melakukan hal yang sama? 

Bagaimana Cara Pakai Paylater?

seorang wanita duduk memangku laptop sambil memegang handphone

Penggunaan paylater sangat mudah, saat kamu setuju menggunakan paylater untuk suatu transaksi, berarti pada bulan berikutnya akan ada tagihan yang perlu dibayar. Benar! Sistem pembayaran paylater sebenarnya adalah utang. Oleh karena itu sistem pembayaran ini sangat mudah digunakan dan memberikan manfaat bagi penggunanya. 

Untuk menggunakan layanan paylater, kamu perlu terlebih dahulu mengaktifkannya. Cara mengaktifkannya cukup mudah, di mana pihak penyedia layanan akan meminta kamu melakukan proses verifikasi, seperti mengisi data pribadi, foto KTP, dan lainnya. Apabila seluruh proses verifikasi sudah selesai, kamu hanya perlu menunggu notifikasi persetujuan dari pihak penyedia layanan paylater

Baca Juga: 5 Syarat Pinjaman Online Yang Harus Dipenuhi

Saat sudah disetujui, kamu sudah langsung bisa menggunakan layanan paylater untuk berbagai transaksi. Perlu diingat, sama seperti kredit di mana ada limit yang bisa digunakan, paylater juga memiliki limit. Saat semakin sering menggunakan paylater dan tepat waktu melakukan pembayaran, semakin besar limit yang bisa digunakan. 

Hitung Pinjaman dan Tagihanmu

Tentukan jumlah dan tenor pinjaman

Jumlah Pinjaman

Rp300.000

Rp50.000.000

Tenor Kredit
Tenor bervariasi untuk setiap pengguna.

*Beberapa nominal pinjaman hanya dapat memilih tenor tertentu

Tagihan per bulan

Tagihan sudah termasuk biaya admin

Bunga 0%

Biaya per hari mungkin berbeda tergantung kredit skor setiap pengguna

Dana Cair

Jumlah dana yang akan masuk ke rekening kamu setelah biaya admin. Biaya admin bisa bervariasi.

*Biaya admin, bunga, dan tenor bervariasi untuk setiap pengguna
Download JULO App Sekarang *kamu akan diarahkan ke Google PlayStore untuk download JULO

Apa Saja Contoh Layanan Paylater Yang Dapat Kamu Gunakan?

Adapun beberapa contoh aplikasi layanan paylater adalah sebagai berikut: 

1. Aplikasi E-commerce

seseorang mengakses aplikasi ecommerce dari handphone

JULOvers yang sering berbelanja di berbagai e-commerce, pasti sudah tidak asing dengan layanan paylater yang ada di pilihan proses pembayaran. Kamu pasti banyak menemuinya di berbagai marketplace, entah itu aplikasi marketplace yang berwarna oranye, biru atau hijau. Pasti ada saat-saat di mana kamu ingin menggunakannya, bukan? 

Penggunaan aplikasi seperti Shopee, Tokopedia, atau Blibli untuk berbelanja kini tak lepas dari fitur paylater yang memudahkan konsumen untuk membeli barang sekarang dan melakukan pembayaran di akhir bulan. 

2. Aplikasi Ojol

Layanan paylater juga ada di aplikasi ojol atau ojek online yang sudah sering kita gunakan. Ojol memiliki sistem pembayarannya masing-masing. Ada yang terintegrasi dengan pihak pembayaran berwarna ungu dan ada juga yang memiliki sistem pembayaran sendiri. 

3. Aplikasi Pembayaran

Aplikasi pembayaran yang dimaksud adalah aplikasi yang menamakan diri mereka dompet digital, di mana aplikasi ini memang khusus dibuat untuk berbagai transaksi digital atau cashless. JULOvers pasti sudah tahu bukan apa saja aplikasi pembayaran yang ada? Ada yang berwarna ungu dengan logo lingkaran, ada juga yang berwarna biru dengan logo dompet, dan masih banyak lagi. 

4. Aplikasi Pinjaman Online

Sudah jelas dari namanya, aplikasi pinjaman online pasti menyediakan layanan paylater. Meskipun namanya bukan paylater, sistem pembayaran yang dilakukan sebenarnya sama saja. Saat ini juga banyak aplikasi pinjaman online yang siap digunakan oleh JULOvers. Salah satunya  adalah JULO. Penasaran dengan berbagai informasi layanan kredit digital dari JULO? Langsung saja mengunjungi website JULO!

Hitung Pinjaman dan Tagihanmu

Tentukan jumlah dan tenor pinjaman

Jumlah Pinjaman

Rp300.000

Rp50.000.000

Tenor Kredit
Tenor bervariasi untuk setiap pengguna.

*Beberapa nominal pinjaman hanya dapat memilih tenor tertentu

Tagihan per bulan

Tagihan sudah termasuk biaya admin

Bunga 0%

Biaya per hari mungkin berbeda tergantung kredit skor setiap pengguna

Dana Cair

Jumlah dana yang akan masuk ke rekening kamu setelah biaya admin. Biaya admin bisa bervariasi.

*Biaya admin, bunga, dan tenor bervariasi untuk setiap pengguna
Download JULO App Sekarang *kamu akan diarahkan ke Google PlayStore untuk download JULO

Bagaimana Cara Daftar Aplikasi PayLater?

Cara daftar aplikasi paylater sangatlah simpel. Berikut adalah beberapa langkah yang bisa kamu ikuti.

1. Memilih penyedia jasa paylater

Ada banyak layanan paylater yang dapat kamu pilih. Kamu dapat menemukan layanan paylater dari toko online, perusahaan wisata, hingga aplikasi paylater yang berdiri sendiri.

Dalam memilih jenis penyedia paylater, kamu harus pahami fitur paylater yang disediakan terlebih dahulu. Misalnya, jika kamu memilih jasa paylater dari toko online, kamu harus pastikan apakah paylater tersebut dapat digunakan di platform lainnya.

Idealnya, kamu sebaiknya menggunakan aplikasi paylater yang berdiri sendiri karena biasanya aplikasi tersebut dapat terintegrasi dengan berbagai platform yang akan memudahkan pembayaran kamu.

Baca Juga: Pinjaman Online, Kenali 5 Pembeda Antara Legal & Ilegal!

Selain itu, pastikan juga kelegalan dari aplikasi paylater yang ingin kamu gunakan. Kamu dapat dengan mudah mencari apakah sebuah aplikasi paylater itu legal atau tidak dengan memeriksa daftar dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK)

2. Mempersiapkan dokumen yang dibutuhkan

Setelah kamu memilih layanan paylater, sekarang saatnya kamu memahami syarat-syarat yang dibutuhkan.

Umumnya, syarat yang diperlukan untuk mendaftar pada layanan paylater adalah umur yang cukup dan foto KTP. Tetapi, bisa saja syarat dari aplikasi paylater satu berbeda dari yang lainnya.

Jadi, pastikan kamu memahami dengan baik apa yang kamu harus persiapkan untuk mendaftar pada aplikasi paylater pilihanmu.

3. Lakukan pendaftaran

Setelah kamu selesai mempersiapkan seluruh dokumen yang dibutuhkan, kamu bisa langsung mulai melakukan pendaftaran.

Umumnya, kamu tinggal membuka menu dan memilih pilihan 'pendaftaran'. Kamu nanti akan menemukan formulir yang harus kamu isi sesuai dengan arahan. Setelah itu, kamu biasanya akan diminta untuk mengunggah foto KTP serta foto selfie kamu bersama KTP.

Setelah selesai mengisi dan mengirim data, kamu tinggal menunggu aplikasi paylater untuk memproses pendaftaran kamu. Proses ini biasanya tidak memakan waktu yang lama.

Tarik Dana Sekarang, Bayarnya Belakangan!
Bunga ringan, tenor hingga 9 bulan, limitnya hingga Rp50 juta. Tunggu apa lagi? Yuk, lakukan tarik dana sekarang!

Bagaimana Cara Membayar Tagihan PayLater?

Bagaimana Cara Membayar Tagihan PayLater

Aplikasi paylater tidak ubahnya seperti kartu kredit; kamu harus mengembalikan uang yang kamu gunakan dengan tambahan bunga bulanan. Berikut adalah beberapa langkah umum untuk membayar tagihan pada aplikasi paylater.

  1. Buka aplikasi layanan paylater pilihan kamu;
  2. Lihat jumlah tagihan yang harus dibayarkan;
  3. Masuk pada menu bayar dan pilih metode pembayaran yang kamu inginkan;
  4. Masukkan jumlah tagihan yang harus kamu bayarkan;
  5. Lakukan pembayaran dengan metode yang kamu pilih sebelumnya;
  6. Tunggu konfirmasi bahwa pembayaran kamu telah berhasil.

Dalam membayar tagihan, kamu sebaiknya perhatikan tanggal jatuh tempo. Membayar sebelum tanggal jatuh tempo dapat membuat kamu terhindar dari pinalti atau biaya tambahan lainnya yang bisa saja semakin membesar semakin kamu menunggak tagihan.

Apa Keuntungan Memakai Paylater?

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, menggunakan aplikasi paylater tidak ubahnya seperti memiliki kartu kredit. Lalu, mengapa orang-orang lebih memilih menggunakan aplikasi paylater daripada kartu kredit?

Berikut adalah beberapa keuntungan yang akan kamu dapatkan ketika menggunakan paylater.

1. Proses pengajuan yang mudah

Seperti yang sudah dibahas sebelumnya, proses untuk mengajukan paylater lebih mudah dibandingkan proses pendanaan lainnya.

Kamu dapat mulai mengaktifkan aplikasi paylater hanya dengan handphone kamu. Dengan banyaknya aplikasi paylater yang tersedia, tentu kamu akan semakin memiliki banyak pilihan untuk memenuhi kebutuhan kamu.

Baca Juga: Pinjaman Online Langsung Cair, Lengkapi 3 Data Berikut!

Kemudahan dalam pengajuan inilah yang menjadi salah satu kunci mengapa orang-orang menggunakan aplikasi paylater.

2. Syarat tidak rumit

seseorang sedang mengisi syarat paylater

Syarat untuk mengaktifkan aplikasi paylater juga relatif lebih mudah dibandingkan dengan proses pendanaan lainnya. Umumnya, kamu hanya cukup memastikan kalau kamu sudah cukup umur serta mempersiapkan dokumen pribadi seperti KTP untuk dapat mulai menggunakan paylater.

3. Tenor pembayaran yang fleksibel

Pada aplikasi paylater, kamu akan menemukan fitur menarik serta membantu yaitu penentuan tenor pinjaman. Dengan demikian, kamu dapat memutuskan seberapa lama kamu akan mencicil pinjaman yang kamu ajukan.

Selain fleksibel, tidak jarang aplikasi paylater menetapkan bunga 0% untuk tenor pembayaran tertentu. Hal ini tentunya menambah daya tarik dari penggunaan paylater itu tersendiri.

Tarik Dana Sekarang, Bayarnya Belakangan!
Bunga ringan, tenor hingga 9 bulan, limitnya hingga Rp50 juta. Tunggu apa lagi? Yuk, lakukan tarik dana sekarang!

Apa Tips Pakai PayLater Agar Tidak Boros?

Aplikasi paylater menawarkan segudang kemudahan bagi kamu untuk melakukan transaksi. Hal ini tidak jarang membuat kamu jadi lebih cepat boros. Bagaimana cara mengatasinya? Berikut adalah beberapa tips yang dapat kamu lakukan.

1. Ajukan pinjaman sesuai kemampuan membayar

Kemudahan paylater memang dapat membuat kamu membeli barang dengan cepat dan mudah. Tetapi, kamu harus selalu menanamkan pikiran bahwa uang paylater yang kamu gunakan adalah uang yang berasal dari masa depan; kamu harus mengembalikannya suatu saat.

2. Lakukan pembayaran cicilan sebelum jatuh tempo

Melunasi tagihan sebelum jatuh tempo dapat membuat jumlah tagihan kamu aman. Hal ini karena tidak jarang ketika kamu terlambat membayar cicilan, kamu akan mendapatkan pinalti dalam biaya lainnya.

3. Gunakan hanya satu aplikasi paylater

Proses pengajuan aplikasi paylater memang sangatlah mudah. Tetapi, kamu harus dapat membatasi diri kamu pada satu aplikasi paylater saja. Hal ini untuk mencegah potensi terjadinya proses gali lubang-tutup lubang; menggunakan aplikasi paylater untuk membayar tagihan aplikasi lainnya.

Oleh karena itu, ketika ingin memilih aplikasi paylater, pastikan bahwa aplikasi pilihan kamu telah memiliki fitur yang lengkap sehingga kamu dapat menggunakan satu aplikasi itu saja.

4. Tentukan Tenor Pinjaman dengan Tepat

Tentukan Tenor Pinjaman dengan Tepat

Tenor pinjaman yang lama mungkin dapat membuat kamu bisa merasa lebih nyaman dengan jumlah cicilan yang lebih kecil. Namun, dengan sistem akumulasi yang ada, jumlah yang harus kamu kembalikan akan lebih besar jika menggunakan tenor panjang ketimbang tenor pendek.

Oleh karena itu, sesuaikan juga kemampuan membayar kamu dalam jangka waktu tertentu saat mengajukan pinjaman. Jika, kamu dapat melunasi lebih cepat maka hal itu akan lebih baik.

Tarik Dana Online dengan JULO

Jadi, paylater adalah sistem pembayaran yang termasuk dalam utang, di mana pembayaran akan dilakukan oleh para pengguna di kemudian hari. Sekarang JULOvers sudah mengerti mengenai paylater, bukan? Kamu bisa melakukan berbagai transaksi seperti bayar BPJS, e-commerce, tarik dana, pulsa, listrik, dan berbagai transaksi lainnya di JULO kredit digital ini. Semoga kamu bisa merasakan manfaat berguna dengan menggunakan JULO!

paylater-adalah

Yuk Pakai Paylater di JULO

Belanja di e-commerce pilihanmu sekarang, bayarnya belakangan!

Artikel Lainnya