Daftar Isi chevron down
Daftar Isi
Mengenal Jenis-Jenis Kurma
1. Kurma Medjool 
2. Kurma Deglet Noor
3. Kurma Ajwa
4. Kurma Barhee
5. Kurma Halawy
6. Kurma Khudri
Ini Dia, Manfaat Buah Kurma Bagi Kesehatan yang Harus Diketahui
1. Sumber Energi yang Alami
2. Kaya akan Nutrisi Penting
3. Serat untuk Pencernaan yang Sehat
4. Antioksidan yang Melawan Radikal Bebas
5. Menjaga Kesehatan Jantung
6. Manfaat Selama Puasa
Borong Kurma Favoritmu di E-commerce dengan JULO Paylater

Mengenal Jenis-Jenis Kurma dan Manfaatnya bagi Kesehatan

manfaat buah kurma

Kurma adalah buah kering yang berasal dari pohon kurma (Phoenix Dactylifera) dan menjadi salah satu buah tertua di dunia yang sudah banyak dibudidayakan di Timur Tengah. Di samping kelezatannya, manfaat buah kurma ternyata banyak sekali bagi kesehatan.

Bahkan, buah kurma sudah identik dan cukup melekat menjadi buah Ramadan atau yang sunnah dikonsumsi saat menjalani ibadah puasa. Berbagai jenis kurma yang berbeda menawarkan variasi dalam rasa, tekstur, dan manfaat gizi. 

Simak ulasan jenis-jenis kurma dan manfaatnya dari JULO Kredit Digital di bawah ini!

Hitung Pinjaman dan Tagihanmu

Tentukan jumlah dan tenor pinjaman

Jumlah Pinjaman

Rp300.000

Rp50.000.000

Tenor Kredit
Tenor bervariasi untuk setiap pengguna.

*Beberapa nominal pinjaman hanya dapat memilih tenor tertentu

Tagihan per bulan

Tagihan sudah termasuk biaya admin

Bunga 0%

Biaya per hari mungkin berbeda tergantung kredit skor setiap pengguna

Dana Cair

Jumlah dana yang akan masuk ke rekening kamu setelah biaya admin. Biaya admin bisa bervariasi.

*Biaya admin, bunga, dan tenor bervariasi untuk setiap pengguna
Download JULO App Sekarang *kamu akan diarahkan ke Google PlayStore untuk download JULO

Mengenal Jenis-Jenis Kurma

1. Kurma Medjool 

Kalau ditanya kurma termahal jenis apa? Jawabannya pasti, kurma medjool. Dikenal dengan ukurannya yang besar, berwarna coklat kehitaman, teksturnya lembut dan rasanya yang mirip seperti karamel. Kurma medjool umumnya tumbuh di area Jordan Valley, serta beberapa area di Selatan Israel.

kurma medjool

Selain kelezatannya, dilansir dari situs Alodokter, manfaat buah kurma jenis medjool ini bisa mencegah sembelit, karena mengandung serat tidak larut yang dapat meningkatkan massa tinja serta memudahkan pembuangan feses. 

Kaya akan serat, potasium, dan mengandung zat besi yang bermanfaat untuk menjaga keseimbangan nutrisi dalam tubuh.

2. Kurma Deglet Noor

Kurma Deglet Noor merupakan salah satu jenis kurma yang berasal dari dari oasis Tolga, Aljazair. Dengan bentuk kecil dan warna keemasan hingga cokelat muda, daging buah yang agak basah dan sedikit lunak memberikan kelezatan tersendiri dan rasa manisnya yang khas. 

kurma deglet noor

Kurma ini rendah lemak, mengandung vitamin B6, tinggi serat, dan kaya akan mineral - magnesium dan seng. Sehingga, memiliki manfaat menjaga kesehatan jantung, meningkatkan energi dan kesehatan pencernaan. Menjadikannya pilihan sehat untuk meningkatkan asupan nutrisi bagi tubuh.

3. Kurma Ajwa

Kurma Ajwa adalah kurma yang biasa disebut juga kurma Nabi, karena pertama kali dibudidayakan oleh Nabi Muhammad SAW. Jenis kurma terbaik ini memiliki ciri khas berwarna coklat tua hingga hitam. Manfaat kurma Ajwa diklaim memiliki sifat penyembuhan dan perlindungan kesehatan yang dianggap luar biasa.

kurma ajwa

Melansir dari situs Kemenkes, salah satu kandungan penting di dalamnya yaitu polifenol memiliki fungsi sebagai antioksidan. Hal itu membuat kurma jenis Ajwa memiliki fungsi sebagai tissue protective effect karena kandungan antioksidan yang tinggi.

4. Kurma Barhee

Kurma Barhee memiliki ciri khas tekstur lembut, berbentuk oval, yang biasa disebut "honey balls". Meski dibudidayakan atau dikebunkan secara massal di Iran, Arab Saudi, dan Israel, namun jenis terbaiknya berada di Basra, Irak.

kurma barhee

Seperti buah kurma lainnya, kurma jenis Barhee mengandung berbagai nutrisi yang baik untuk kesehatan. Seperti, vitamin B kompleks, antioksidan, zat besi, serat dan juga kalium. Sehingga, dapat membantu menjaga pencernaan dan kesehatan kulit. 

5. Kurma Halawy

Satu lagi jenis buah kurma yang berasal dari Irak adalah kurma halawy. Sesuai namanya - artinya manis, kurma ini memiliki cita rasa yang legit semanis madu. Kurma halawy, berukuran kecil dan bulat dengan warna keemasan hingga cokelat muda.

kurma halawy

Kandungan kalium, magnesium, serat, dan vitamin B kompleks, di dalamnya membuat kurma jenis halawy dapat membantu meningkatkan kesehatan kulit dan kesehatan tulang. Selain itu, kurma ini juga memiliki kandungan gula alami yang tinggi serta zat besi yang baik untuk kesehatan darah.

6. Kurma Khudri

Kurma Khudri merupakan kurma yang berasal dari Arab Saudi dan memiliki rasa sedikit asin, namun juga rasa manis yang kuat. Memiliki ukuran kecil, hingga sedang. Warnanya cokelat muda, hingga kehitaman.

kurma khudri

Kurma khudri termasuk jenis kurma yang paling banyak diekspor, karena kesegarannya yang bisa bertahan lama. Manfaat buah kurma jenis ini ialah menurunkan ririko diabetes dan menjaga kesehatan jantung. Selain itu, juga mengandung vitamin A dan K yang mendukung kesehatan mata dan tulang. 

Baca juga: 7 Kegiatan Asyik Menunggu Berbuka Puasa di Bulan Ramadhan

Di antara sejuta pilihan buah-buahan yang menggiurkan, kurma muncul sebagai pilihan yang tidak hanya lezat tetapi juga kaya akan manfaat kesehatan. 

Ini Dia, Manfaat Buah Kurma Bagi Kesehatan yang Harus Diketahui

1. Sumber Energi yang Alami

Kurma dikenal sebagai pemberi energi cepat yang alami. Tingginya kandungan gula alami, seperti glukosa, sukrosa, dan fruktosa, membuatnya menjadi pilihan ideal untuk memulihkan energi setelah berpuasa atau melakukan aktivitas fisik. 

2. Kaya akan Nutrisi Penting

Meskipun ukurannya kecil, kurma mengandung sejumlah nutrisi penting. Ini termasuk potassium, magnesium, vitamin B kompleks, zat besi, dan serat. Zat-zat ini sangat penting untuk menjaga keseimbangan nutrisi dalam tubuh.

3. Serat untuk Pencernaan yang Sehat

Kurma adalah sumber serat yang luar biasa. Serat ini membantu meningkatkan pencernaan, mencegah sembelit, dan menjaga kesehatan usus secara keseluruhan. Dengan menambahkan kurma ke dalam diet, artinya kamu memberikan dukungan pada sistem pencernaan

4. Antioksidan yang Melawan Radikal Bebas

Kurma mengandung berbagai senyawa antioksidan, seperti flavonoid, karotenoid, dan polifenol. Antioksidan ini membantu melawan radikal bebas dalam tubuh, mengurangi risiko kerusakan sel, dan mendukung kesehatan umum.

5. Menjaga Kesehatan Jantung

Kandungan potassium dalam kurma membantu menjaga kesehatan jantung dengan mengatur tekanan darah dan menurunkan risiko penyakit kardiovaskular. 

Asam amino arginine yang terkandung dalam kurma juga telah terkait dengan manfaat kesehatan jantung.

6. Manfaat Selama Puasa

Selain itu, kurma juga memiliki signifikansi dalam tradisi puasa di berbagai budaya. Kandungan gula alaminya yang memberikan energi cepat menjadi pilihan yang populer untuk memulai berbuka puasa.

Baca juga: 5 Manfaat Olahraga Saat Puasa

Meskipun kurma menyajikan sejumput manfaat kesehatan, konsumsilah dengan bijak. Karena tingginya kandungan gula dan kalori, disarankan untuk menikmati kurma sebagai bagian dari diet seimbang dan aktifitas fisik yang teratur.

Tarik Dana Sekarang, Bayarnya Belakangan!
Bunga ringan, tenor hingga 9 bulan, limitnya hingga Rp50 juta. Tunggu apa lagi? Yuk, lakukan tarik dana sekarang!

Borong Kurma Favoritmu di E-commerce dengan JULO Paylater

Selain di toko-toko terdekat, berbagai jenis kurma di atas bisa kamu dapatkan di e-commerce tanpa nunggu tanggal gajian. Check out keranjang favoritmu dengan fitur Pinjaman Online Paylater dari JULO Kredit Digital.

Caranya mudah sekali.Cukup ikuti langkah-langkah di bawah ini:

  1. Klik fitur ‘E-commerce’ di aplikasi JULO dan pilih logo E-commerce (contoh: Shopee)
  2. Tambah Virtual Account dengan pilih Bank dan masukkan kode nomor pembayaran Virtual Account dari Tokopedia
  3. Masukkan nominal, jangka waktu tenor. Terakhir, konfirmasi pembayaran dengan PIN dan tanda tangan.

JULO Paylater memberikanmu kesempatan untuk belanja kurma sekarang, bayar belakangan dengan limit kredit sampai Rp50 juta dalam sekali pengajuan dan bunga rendah mulai dari 0,1%.

Raih Cashback OVO Menggiurkan Bersama JULO!

Artikel Lainnya