Salah satu program dari Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) adalah Jaminan Sosial Kesehatan (JKN) melalui BPJS Kesehatan. Banyak orang fokus terhadap manfaat BPJS Kesehatan sebagai layanan kesehatan rawat jalan dan rawat inap, serta tindakan medis. Padahal, skrining BPJS Kesehatan juga menjadi layanan utama dalam pencegahan penyakit.
Untuk melakukan skrining BPJS Kesehatan, JULOvers dapat mengisi formulir skrining yang dapat dilakukan di website maupun aplikasi JKN. Sebelum memulai pengecekan kesehatan, terdapat beberapa informasi yang perlu JULOvers ketahui di bawah ini.
Selesaikan Tagihan Bulanan Sekarang, Bayarnya Belakangan!
BPJS, PDAM, dan PLN tuntas, bayarnya bisa dicicil hingga 9 bulan, bunganya super ringan. Ayo, bayar tagihanmu, sekarang!
Berbagai Riwayat Kesehatan yang Dapat Dilakukan Cek Skrining BPJS Kesehatan
Program skrining ini terbuka untuk berbagai penyakit untuk pemegang fasiltias kesehatan dewasa dan anak:
- Penyakit menular, seperti pemeriksaan pada penyakit HIV dan TBC.
- Penyakit tidak menular, seperti uji kadar gula darah pada pasien diabetes, cek tekanan darah bagi pasien hipertensi, sampai osteoporosis pada lansia.
- Kesehatan umum, seperti pemeriksaan gigi, pemeriksaan kondisi mata dan penglihatan.
- Kesehatan reproduksi, seperti pencegahan kanker serviks dengan pap smear, USG, dan sebagainya.
- Kesehatan anak, seperti imunisasi dan cek perkembangan serta pertumbuhan anak.
- Kesehatan mental, seperti konsultasi ke Dokter Spesialis Jiwa mengenai masalah kesehatan emosional secara evaluatif.
Baca juga: BPJS Kelas 3: Solusi Untuk Mengakses Kesehatan Dengan Murah
Waktu Skrining BPJS Kesehatan Online
Melakukan pendaftaran skrining BPJS Kesehatan online bisa kapan saja, dengan pemeriksaan riwayat kesehatan 1 (satu) kali dalam setahun.
Hitung Pinjaman dan Tagihanmu
Tentukan jumlah dan tenor pinjaman
*Beberapa nominal pinjaman hanya dapat memilih tenor tertentu
Bunga 0%
*Biaya admin, bunga, dan tenor bervariasi untuk setiap pengguna
Biaya Skrining BPJS Kesehatan Online
Cek riwayat kesehatan dengan menggunakan BPJS tidak dipungut biaya atau gratis. Skrining merupakan salah satu bagian dari program BPJS Kesehatan dengan sistem pembayaran iuran tergantung pada peserta BPJS itu sendiri.
Jadi, jangan khawatir lagi. Kamu bisa melakukan skrining tanpa tambahan biaya. Namun, jangan lupa untuk selalu cek tagihan BPJS Kesehatan kamu, JULOvers! Jika kamu telat bayar, kamu akan dikenakan denda yang harus kamu lunasi.
Cara Skrining BPJS Kesehatan Melalui Website
Mengisi formulir skrining BPJS Kesehatan dapat dilakukan melalui website. Ikuti cara berikut ini:
- Buka situs https://webskrining.bpjs-kesehatan.go.id/skrining/index.html pada browser kamu.
- Masukkan nomor BPJS Kesehatan atau NIK, tanggal lahir, serta captcha. Lalu, klik ‘Cari peserta’.
- Apabila muncul persetujuan skrining riwayat kesehatan, baca pesan dengan seksama. Selanjutnya, klik ‘Setuju’.
- Isi data diri dan data keluarga yang dapat dihubungi, lalu klik ‘Selanjutnya’.
- Kamu dapat mengisi semua pertanyaan mengenai riwayat kesehatan.
- Setelah mengisi riwayat kesehatan, hasil skrining kamu akan terlihat, serta saran untuk pencegahan penyakit.
- Dokumen hasil skrining BPJS Kesehatan dapat kamu print.
Cara skrining BPJS Kesehatan Melalui Aplikasi JKN
Aplikasi Mobile JKN dapat kamu download di smartphone Android dan iOS kamu, gunanya untuk pembayaran BPJS Kesehatan online sampai reservasi konsultasi dokter di klinik atau rumah sakit yang terdaftar di fasilitas kesehatan.
Nah, aplikasi ini juga melayani pendaftaran skrining riwayat kesehatan, ikuti cara berikut ini:
- Buka aplikasi Mobile JKN, pilih menu ‘Skrining Kesehatan’.
- Isi formulir berupa data diri dan pertanyaan riwayat kesehatan dengan lengkap.
- Setelah itu, hasil cek skrining kesehatan akan muncul.
Gampang banget, ‘kan? Untuk itu, yuk optimalkan fasilitas BPJS Kesehatan, salah satunya adalah cek skrining kesehatan. Apalagi, skrining ini nggak perlu ribet ke kantor BPJS Kesehatan, plus gratis! Bagi kamu yang belum terdaftar sebagai peserta BPJS Kesehatan, daftar sekarang dan ikuti tata caranya dengan baik.
Baca juga: Daftar BPJS Online: Mudah & Cepat Tanpa Calo
Konsultasikan Lebih Lanjut ke Dokter Setelah Skrining BPJS Kesehatan
Apabila kamu telah mendapatkan hasil skrining BPJS Kesehatan online, kamu bisa konsultasi ke dokter lebih lanjut. Untuk konsultasi dengan dokter, kamu bisa juga menggunakan fasilitas BPJS Kesehatan sesuai faskes peserta. Misalnya, jika kamu terdaftar sebagai faskes 1, untuk kontrol ke dokter harus melalui rujukan dokter di klinik atau puskesmas yang terdaftar di aplikasi Mobile JKN.
Setelah itu, kamu bisa mendapatkan rumah sakit yang terdaftar BPJS berdasarkan rekomendasi klinik atau puskesmas untuk kontrol dengan dokter spesialis.
Bayar Tagihan BPJS Kesehatan Lebih Mudah dengan JULO Kredit Digital
Untuk mendapatkan semua fasilitas dari BPJS Kesehatan, kamu sebagai peserta harus membayar iuran tepat waktu. Solusi bayar tagihan BPJS Kesehatan lebih mudah dan dapat dilakukan secara online? Pastinya dengan JULO Kredit Digital!
Caranya gampang banget untuk bayar tagihan BPJS Kesehatan di JULO:
- Pilih fitur ‘BPJS Kesehatan’ di aplikasi JULO.
- Masukkan nomor BPJS Kesehatan kamu beserta periode bayar.
- Pilih tenor jangka waktu.
Tenor jangka waktu di JULO Kredit Digital sampai 9 bulan, dengan limit maksimal hingga Rp50 juta. Proses sederhana, bikin hati kamu tenang.
Download JULO sekarang di smartphone Android kamu untuk dapatkan segala kemudahan!