JULO Kembali Mengadakan Acara Bakti Sosial di Tahun 2019

JULO Kembali Mengadakan Acara Bakti Sosial di Tahun 2019

Perusahaan pinjaman online PT JULO Teknologi Finansial kembali berkesempatan untuk mengadakan acara bakti sosial pada hari Sabtu, 20 Juli 2019 lalu. JULO mengadakan acara bakti sosial secara berkala setiap 3 bulan sekali, dan acara ini merupakan kali ke tiga JULO mengadakan acara bakti sosial di tahun 2019. Dalam kesempatan ini, JULO memilih Panti Asuhan Anak Muslimin yang terletak di Jl. Dr. Saharjo Gg. Sawo IV no 2, Tebet, Jakarta Selatan sebagai lokasi diadakannya acara tersebut.  

Sekitar 25 orang yang merupakan karyawan dan staff dari JULO hadir sejak pukul 09:00 WIB pagi untuk ikut serta dalam acara. Acara dimulai dengan sambutan dari pihak JULO dan juga pihak panti asuhan anak muslimin, serta penyerahan parcel sebagai simbolis. Kemudian, acara bakti sosial dilanjutkan dengan perkenalan dengan kurang lebih 50 orang anak panti, yang berumur mulai dari 5 hingga 19 tahun. Masing-masing anak menyebutkan nama, umur, kelas, hingga cita-cita mereka. Selain itu, diadakan juga games berkelompok yaitu games inovasi dan komunikata yang melibatkan  seluruh tim dari JULO dan juga para anak-anak panti. Semua pihak yang hadir dan berpartisipasi pada acara bakti sosial ini sangat menikmati momen-momen tersebut.

 

JULO Kembali Mengadakan Acara Bakti Sosial

Setelah puas bermain games dan berkenalan, acara pun ditutup dengan doa dan foto bersama. JULO juga memberikan hadiah berupa uang tunai, parcel buah, sembako, makanan, serta bingkisan berupa alat tulis. Seperti yang sering disampaikan, Adrianus Hitijahubessy yang merupakan CEO JULO pada dasarnya ingin membangun sebuah perusahaan dimana semua orang di dalamnya dapat memberikan segala kontribusinya secara maksimal. “Tidak hanya kontribusi yang terfokus pada para nasabah saja, namun, dalam waktu yang bersamaaan, JULO tetapi ingin memberikan sesuatu kepada orang-orang di luar itu, seperti pada anak-anak panti asuhan anak muslimin ini,” Ungkap Adrianus.

Diharapkan, acara bakti sosial yang diadakan oleh JULO ini dapat bermanfaat, berguna, serta menghibur seluruh anak-anak panti asuhan anak muslimin dan juga mengesankan bagi para karyawan dan staff JULO yang hadir. Oleh karena itu, untuk melanjutkan komitmen yang telah ada, JULO akan tetap konsisten untuk terus mengadakan acara bakti sosial kedepannya. 

Baca juga: JULO Raih Sertifikasi ISO 27001 Full Scope, Bukti Nyata Keamanan Data Nasabah

Dana Tunai Online

Yuk Tarik Dana Tambahan Pakai JULO!

Nikmati kemudahan penarikan dana lewat JULO Kredit Digital!

Artikel Lainnya